Emas Stabil Ditengah Gejolak di Korea Selatan dan Prancis

Wednesday, 4 December 2024 21:31 WIB. Harga emas stabil karena para pelaku pasar mempertimbangkan gejolak politik di Korea Selatan dan Prancis, yang telah meningkatkan permintaan untuk aset safe haven.
Harga emas batangan sedikit berubah mendekati $2.635 per ons pada hari Rabu (4/12), setelah naik 0,2% pada sesi sebelumnya.
Sementara Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol membuat pernyataan mengejutkan mengenai darurat militer pada Selasa malam, sebelum mencabut keputusan tersebut beberapa jam kemudian. Partai-partai oposisi sejak itu telah mengajukan mosi yang menyerukan pemakzulannya. Selain itu di Prancis, Presiden Emmanuel Macron meminta para anggota parlemen untuk menolak pemungutan suara yang akan menggulingkan pemerintah.
Logam mulia tersebut telah jatuh lebih dari 5% dari rekor tertinggi pada akhir Oktober, karena dolar menguat menyusul kemenangan Donald Trump dalam pemilihan umum dan meredanya ketegangan di Timur Tengah. Namun, harga tetap sekitar 28% lebih tinggi tahun ini, didukung oleh pelonggaran moneter AS dan pembelian oleh bank sentral.
Sementara data lowongan pekerjaan AS menunjukkan permintaan pekerja mulai stabil, yang penting bagi pejabat Federal Reserve yang berusaha menghindari pelemahan lebih lanjut di pasar tenaga kerja karena mereka secara bertahap menurunkan suku bunga.
Angka penggajian nonpertanian AS yang akan dirilis hari Jumat adalah data utama berikutnya sebelum pertemuan bank pada tanggal 18 Desember, di mana penurunan 25 poin diperkirakan terjadi.
Harga emas spot berada pada $2.634,18 per ons pada pukul 1:06 siang di London, menghapus kenaikan sebelumnya. Tembaga turun 0,7%, sementara sebagian besar logam industri lainnya diperdagangkan dalam kisaran yang sempit. Indeks Bloomberg Dollar Spot naik 0,2%. Perak, platinum, dan paladium semuanya turun.(ayu)
Sumber: Bloomberg

By IT EF