Analisis Pound Tertahan di 1,31, Pasar Galau Jelang Libur & Keputusan The Fed - Data Pasar 2025-11-25

Pound Tertahan di 1,31, Pasar Galau Jelang Libur & Keputusan The Fed

GBP/USD bergerak datar dan bertahan di sekitar level 1,3100 pada awal pekan, seiring momentum perdagangan yang melambat. Pelaku Pasar menghadapi pekan yang sangat singkat karena libur Thanksgiving di AS: Pasar AS tutup pada Kamis dan hanya buka setengah hari pada Jumat. Praktis, hanya ada tiga hari efektif di mana Pasar London dan New York sama-sama aktif, sehingga pergerakan Cable cenderung terbatas.
Di sisi fundamental, ekspektasi bahwa Federal Reserve akan kembali memangkas suku bunga untuk ketiga kalinya berturut-turut pada Desember masih cukup kuat. FedWatch Tool menunjukkan Pasar menilai hampir 80% peluang pemangkasan 25 BPS pada 10 Desember, dan hampir pasti ada pemangkasan lagi paling lambat akhir Januari. Namun, penutupan pemerintahan AS yang panjang membuat rilis data tenaga kerja Oktober–November ditunda hingga 16 Desember, sehingga The Fed justru kekurangan data penting menjelang keputusan suku bunga.
Akibatnya, data inflasi Produsen (PPI) AS yang akan dirilis Selasa berpotensi mendapat perhatian lebih dari biasanya. Meski begitu, indikator ini tidak mencakup barang impor sehingga hanya memberi gambaran parsial tentang dampak langsung perang Tarif terhadap biaya bisnis. Bagi Pasar, kombinasi pekan pendek, data terbatas, dan ketidakpastian arah The Fed membuat GBP/USD sementara ini “terjebak” di area 1,31 sambil menunggu pemicu baru.(asd)
Sumber: Newsmaker.id

Panduan Analisis Pasar Keuangan

Untuk sukses dalam trading dan investasi, penting untuk memahami berbagai alat analisis yang tersedia:

analisis fundamental

Analisis fundamental melibatkan studi mendalam tentang kondisi ekonomi, kebijakan moneter, dan faktor makro yang mempengaruhi Pasar. Tools seperti kalender ekonomi dan laporan fundamental menjadi kunci.

Analisis Teknikal

Analisis teknikal menggunakan data harga historis dan volume untuk memprediksi pergerakan masa depan. Indikator seperti moving average, RSI, dan MACD sering digunakan oleh trader.

Manajemen Risiko

Implementasi manajemen risiko yang tepat, termasuk position sizing dan stop-loss, sangat penting untuk keberlanjutan trading dalam jangka panjang.

By IT EF